Kamis, 21 Agustus 2014

Tentang Masa Lalu dan Masa Depan

Masa Lalu...
membuka album kenangan saat duduk di bangku TK, SD, SMP dan SMA adalah masa2 paling menyenangkan....
hal itu dapat mengundang senyum rindu tanpa paksaan dan penuh ketulusan....
Mengingatkan kembali akan indah dan pahitnya masa2 saat menjalani kurang lebih 12 tahun wajib belajar yang cukup menguras tenaga dan otak....
tapi itu justru jadi kenangan tersendiri bagiku....
Teman masa lalu yang ada di dalam sejarah hidupku begitu banyak....
Beberapa diantaranya adalah teman akrabku, dan bahkan sahabatku.....
Tapi, tak sedikit yang memusuhiku hanya karena keterbatasan dan kekurangan yang kumiliki....
Tapi itu tak mengurangi rasa sayangku ke mereka, meski aku yakin mereka tak mengenal bahkan mengingatku disela - sela pikirannya saat ini
Dan aku tau, mungkin saat ini rasa tidak sukanya terhadapku masih tersisa...
tapi itu tak mengapa... Aku tetap menganggapnya sebagai teman....

Jumat, 01 Agustus 2014

Jalan Hidup

Umm...
mulai dari mana, yaa??

Oke.
Tuhan ( penyebutan secara universal aja, yaa... :) ) menciptakan setiap individu yang baru dengan suci tanpa dosa. bersih, bagaikan kapas, lebut bagaikan sutera, dan putih bagaikan kain putih yang belum tersentuh noda. Dan akan sangat indah bila kita tidak mengotorinya dengan hal - hal buruk.

Sayangnya, dunia ini syarat akan keburukan yang dengan mudah bisa mengotori kita yang bersih ini.

dari hal kecil seperti debu, sampai hal paling kejam seperti fitnah dan memfitnah bisa mengotori diri kita yang putih ini. Dan itu semua ada di setiap tempat. Mulai dari hal paling bersih dan mewah macam hotel bintang tujuh sampai yang paling kotor macam tempat pembuangan akhir sampah.

Jalan hidup yang ditempuh setiap individu sangat banyak macamnya.
mulai dari yang lurus seperti penggaris, sampai yang sangat berkelok dan curam seperti jalanan di gunung dan pegunungan.